Coba Nikmati Seduhan Kopi Susu di Warung Kopi Dotek Panyabungan

Bagikan artikel ini:

Markabar.com – Panyabungan.

Diantara ratusan Warung Kopi di Kabupaten Mandailing Natal yang tersebar di 23 Kecamatan, cobalah anda singgah di sebuah warung kopi yang cukup sederhana di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) atau Dalan Lidang tepatnya di Depan Kantor Perizinan Terpadu Kecamatan Panyabungan.

Warung kopi yang cukup sederhana ini ternyata memiliki citarasa kopi yang nikmat dilidah para pecinta kopi, sehingga tak heran mulai pagi hingga sore hari warung ini selalu kedatangan penikmat kopi, khususnya mereka yang bertugas sebagai ASN Pemkab Madina, pebisnis, aktivis dan awak media.

Sakinah, perempuan berusia 16 tahun penyeduh kopi di Warung Kopi Dotek ini mengatakan mereka menyediakan kopi berkualitas baik,” kopinya arabika, ada dari Desa Ulu Pungkut dan biasanya penikmat kopi dibuatkan kopi susu”, ungkapnya kepada media ini, Selasa (10/12) pagi.

“Kopinya sangrai disini, ada mesin sangrai dan penjemburannya, biasa banyak juga yang datang”, sambil menunjuk lokasi di belakang warung.

Sementara Hanapi salah seorang penikmat kopi susu di warung ini mengatakan citarasa kopinya cukup bagus,” nikmat dan kopinya bagus, apalagi kopi susunya juga sedap dan harganya juga murah terjangkau”, tambahnya.

“Yang membuat enak itu adalah kopinya yang berkualitas bagus, ditambah yang menyeduh juga pandai”, tutupnya.(Hl)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *